Jaringan komputer merupakan sekumpulan komputer berjumlah banyak yang terpisah-pisah akan tetapi saling berhubungan dalam melaksanakan tugasnya. Dua buah komputer misalnya dikatakan terkoneksi bila keduanya dapat saling bertukar informasi. Bentuk koneksi dapat melalui: kawat tembaga, serat optik,gelombang mikro, satelit komunikasi.
contoh jaringan komputer |
Klasifikasi jaringan computer dilihat dari sisi geografisnya:
1. LAN (Local Area Network)
Merupakan jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau kampus yang berukuran sampai beberapa kilometer. LAN sering kali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan workstation dalam suatu kantor untuk memakai bersama sumberdaya (resource, misalnya printer) dan saling bertukar informasi.
Contoh : jaringan di suatu kampus.
2. MAN (Metropolitan Area Network)
Merupakan versi LAN yang berukuran lebih besar dan biasanya menggunakan perusahaan yang letaknya berdekatan atau juga sebuah kota dan dapat dimanfaatkan untuk keperluan pribadi atau umum. MAN mampu menunjang data dan suara, bahkan dapat berhubungan dengan jaringan TV kabel.
Contoh : jaringan pada suatu gedung dengan gedung lain.
3. WAN (Wide Area Network)
Merupakan jaringan yang jangkauannya mencakup daerah geografis yang luas, seringkali mencakup sebuah negara bahkan benua. WAN terdiri dari sekumpulan mesin-mesin yang bertujuan untuk menjalankan program-program aplikasi pemakai.
Contoh : internet.
Konsep Logika WAN
Wide Area Network (WAN) mempunyai konsep dasar yang sama dengan jaringan Local Area Network (LAN) dengan perbedaan pada:
- WAN mencakup daerah yang lebih luas -> dibutuhkan perangkat (hardware) di layer 1 dengan kualitas dan perlakuan khusus.
- Terdapat lebih banyak perangkat yang terhubung sehingga membutuhkan teknologi peroutingan yang lebih baik.
- Karena WAN digunakan oleh orang banyak maka dibutuhkan service untuk mendukung hal tersebut sehingga antar user tidak saling merugikan dan dirugikan
Konsep WAN secara garis besar dapat digambarkan sebagai berikut:
1. Pada OSI Layer 1
Terdapat beberapa teknologi jaringan yang dapat mendukung penyampaian data secara jarak jauh antara lain:
2. Pada OSI Layer 2
Pada layer 2 terdapat sebuah protokol yang dapat memungkinkan data dikirimkan pada beberapa media yang berbeda. Protokol yang sering dipakai antara lain:
- PPP
- HDLC
- Frame Relay
- ATM
3. Pada OSI Layer 3
Layer 3 merupakan inti dari peroutingan, disini terdapat alamat IP yang menentukan alamat logic suatu host, alamat tersebutlah yang digunakan untuk peroutingan. Protokol peroutingan yang sering digunakan adalah:
- RIP
- OSPF
- IS-IS
- BGP
4. Potokol Pendukung
Selain protokol yang terdapat pada masing-masing layer, terdapat pula protokol yang terletak diantara beberapa layer atau protokol pendukung protokol utama, contoh:
- MPLS
- TLDP
- LDP
- RSVP-TE
5. Service Pendukung
Service digunakan untuk mengatur user sehingga tidak saling merugikan atau bisa juga digunakan untuk billing penggunaan bandwith oleh user.
- apipe
- cpipe
- VPRN
- VRRP
- IES
- SDP, dll
Service juga bisa digunakan untuk membangun jaringan secara logical antar router atau dalam satu router. Nama untuk service biasanya tergantung oleh vendor yang membuat router seperti Alcatel, Cisco, dan Juniper.
Jaringan Wide Area Network merupakan suatu jaringan yang sangat besar, atau bisa dibilang jaringan internet (hubungan antar jaringan). Namun jaringan tersebut bisa dipecah-pecah lagi kedalam jaringan yang lebih kecil yang mempunyai istilah tertentu yaitu:
Urut dari yang paling besar:
Internet -> Autonomous System (AS) -> IGP -> VLAN -> Host (user)
Uraian diatas merupakan suatu gambaran dari suatu jaringan WAN dengan berbagai unsur yang membangunnya.
0 komentar:
Posting Komentar